Yuk Belajar Bahasa Arab di Sini (100 % GRATIS )

CARA DAFTAR GRUP BBA >>> Ketik : Daftar Grup BBA_Nama_usia_jenis kelamin_kota, contoh : Daftar Grup BBA_Ahmad_25_ikhwan_Makassar, lalu kirim via Whatsapp ke 085870232179

BAHASA ARAB ONLINE STREAMING


Get the Flash Player to see this player.


Dengarkan Siaran Live -insyaAllah- Kajian Bahasa Arab setiap hari Jum'at bakda isya bersama Al Ustadz Abu Bakar Al Banjary -hafidzahullah-, membahas kitab "Tuhfatus saniyyah" [pukul 20.00 s.d selesai] Buka via winamp dengan URL : www.live.radiosyiarislam.net:8020

Streaming Provider by :
mahad-utsman.com

DIBUKA AGEN DI SELURUH INDONESIA

Selasa, 22 Maret 2016

PELAJARAN KE-12 الدرس الثاني عشرة



_____________________

🍓الدرس الثاني عشرة
( Pel ke - 12 )
📌 Pelajaran ke 12 ini adalah tentang tashrif lughowiy (perubahan bentuk) dari fi'il maadhi ( فعل ماض) disesuaikan dgn dhomir yg dikehendaki.
📌Urutan utk artinya sama dgn dhomir muttashil & munfashil yg tlh kita dptkn di pel ke 10, hanya ditambah kata kerja saja dlm mengartikannya.

🔼 Dzahaba ذهب (dia 1 org lk2 telah pergi).
🔼 Dzahabat ذهبت (dia 1 org pr telah pergi).
📌 Pengertian Fi'il madhi.
🔹Fi'il artinya kata yang berkaitan dgn waktu baik lampau, skrg maupun yg akan datang.
Secara umum dikenal istilah kata kerja (predikat)
🔹madhi ماضٍ artinya bentuk lampau atau dikenal dgn istilah lampau atau telah lewat atau telah berlalu.
🔹 maka arti fi'il madhi adalah " kata kerja bentuk lampau (telah berlalu).
🔹Contoh fi'il madhi :
🔻dzahaba َذَهَب : telah pergi
🔻khoroja خرج :telah keluar
🔻 jalasa جلس : telah duduk.
📌 Pada bab ini kata kerja yg disebut di atas adalah kata kerja yg tdk lagi memerlukan objek (yg dikenai pekerjaan). maka cukup fi'il (kata kerja)  & fa'il (subjek /pelaku)
📌 Tashrif fi'il madhi :
tashrif fi'il madhi sangat penting utk kita hapal, dgn mnghapal 1  tashrifannya maka mewakili kata kerja yg sewazan (yg mirip bentuk atau harokatnya) dgn fi'il tersebut.
📌 Inilah tashrifan fi'il madhi :
1⃣ dzahaba ذهبَ Tunggal/mufrod mudzakkar (dia seorang laki2 telah pergi).
2⃣ dzahabaa ذهبَا Mutsanna mudzakkar (mereka berdua laki2 telah pergi).
3⃣ dzahabuu ذهبوا  Jamak (mereka lbh dr dua org laki2 telah pergi).
4⃣ dzahabat ذهبتْ
Mufrod muannats (dia seorang perempuan telah pergi).
5⃣ dzahabataa ذهبَتَا
Mutsanna muannats (mereka berdua pr telah pergi).
6⃣ dzahabna ذهَبْنَ
Jamak muannats (mereka lbh dari dua org pr telah pergi).
7⃣ dzahabta ذهبْتَ
(Kamu laki2 telah pergi).
8⃣ dzahabtumaa ذهبْتُمَا
(kalian berdua laki2 telah pergi).
9⃣ dzahabtum ذهبْتُمْ
(kalian lbh dari dua org laki2 telah pergi).
🔟 dzahabti ذهبْتِ
(kamu seorang perempuan tlh pergi).
1⃣1⃣dzahabtumaa
                          ذهبْتُمَا
(kalian dua org perempuan tlh pergi).
1⃣2⃣  dzahabtunna
                         ذهبْتُنَّ
(kalian lbh dari dua org perempuan tlh pergi).
1⃣3⃣dzahabtu ذهبْتُ
(Saya telah pergi).
1⃣4⃣ dzahabnaa ذهبْنَا
(kami telah pergi).
📝CATATAN:
1⃣. Untuk mengartikan urutan tashrif fi'il madhi di atas maka lihat urutan dhomir munfashil pd pel 10 lalu ditambah arti kt.kerja
"dhomir munfashil + kata kerja"
2⃣ Ciri kata kerja tidak tanwin dan terdiri dari 3 atau lebih kata, dan diakhiri dgn fathah
3⃣ Ta` sukun تْ ( taa`u ta`niitsi sakiinah) pd fi'il madhi utk wanita merupakan salah satu tanda bahwa kata yg diakhiri ta` sukun pasti kata kerja.
wallahu a'lam.

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Motivasi 2

Motivasi 2

Motivasi